Senin, 01 Juli 2013

E-mail Security

            Hai semunya apa kabar nih? Semoga semuanya sehat-sehat saja . Oh ia hari ni saya mau membahas sedikit mengenai E-mail Security, ya kita semua yang sering menggunakan internet pasti sudah akrab dengan namanya E-mail apalagi yang yang suka main FB / Facebook krn yang memiliki FB sudah pasti memiliki E-mail karena sebelum buat FB harus punya E-mail dulu, walaupun kegunaan E-mail bukan hanya karena ingin membuat FB tapi dengan memiliki E-mail kita dapat melakukan pengiriman surat / dokumen ke teman, kerabat, rekan bisnis dengan menggunakan E-mail bisa dibilang lebih efektif dan efisien karena misalnya kita ingin  mengirim surat / dokumen ke teman yang ada diluar kota, sudah pasti dengan E-mail surat / dokumen yang kita kirim akan lebih cepat sampai. Dan lebih efisien karen sudah  pasti biayanya lebih murah dibandingkan jika kita mengirim dokumen dengan menggunakan jasa pengiriman. Ya sudah cukup basah basinya deh sekarang kita ke topiknya E-mail Security, awalnya kita bahas dulu sistem yang ada pada E-mail itu bagaimana.

E-mail memiliki sistem sebagai berikut :
            Sistem E-mail yang ada saat ini terdiri dari beberapa bagian yang saling bembantu satu dan lainnya, bagian – bagian yang ada pada sistem E-mail adalah MUA (Mail User Agent) dimana adalah ini merupakan sarana yang dapat kita gunakan untuk menulis E-mail contohnya seperti Yahoo!Mail, Gmail dan lain – lain, saya pribadi seringa menggunakan dua sarana ini, MTA (Mail Transfer Agent) dimana adalah ini merupakan server yang berfungsi untuk mengirimkan E-mail yang dikirim, meneruskan dan menerima E-mail dari orang lain ke kita, contohnya adalah Qmail, Posfix dan lain – lain. SMTP (Simple Mail Transfer Protokol) untuk SMTP saya akan memberikan ilustrasi agar lebih mudah dipahami, contohnya budi akan mengirimkan E-mail kepada dodi, saat budi menekan tombol kirim maka MTA yang dimiliki budi akan melakukan pengiriman E-mail, dan MTA yang dimiliko dodi akan menerima E-mail yang dikirim budi tadi. Demikian tiga kompenen yang ada pada sistem E-mail, E-mail sendiri memiliki struktur yang terdiri dari Header dan Body, Header memiliki informasi siapa yang mengirim E-mail dan yang akan menerima E-mail. Body dapat berisi kata – kata misalnya jika ingin menulis surat, tapi body juga dapat berisi seperti dokumen dari file yang extensi .DOC dan lain – lain.

            Ancaman – ancaman yang mengintai atau dapat menyerang E-mail adalah :
Spamming, merupakan kejadian dimana kita meneriman E-mail yang dikirim oleh pihak lain secara terus menerus.

Mail Bom, merupakan kejadian dimana E-mail yang kita miliki dikirimi E-mail dari segala arah jadi kita seakan – akan di lempari bom dari segala penjuru.

Penyadapan, merupakan kejadian dimana setiap kali ada E-mail yang masuk dan keluar dari E-mail yang kita miliki diketahui oleh orang yang melakukan penyadapan, jadi orang tersebut dapat mengetahui seluruh aktivitas dan informasi yang ada pada E-mail yang kita miliki.

Virus, merupakan kejadian dimana saat kita terserang virus pasti komputer yang kita miliki akan mengalami gangguan atau menurunnya kinerja kerja komputer, seperti manusia yang sedang mengalami sakit pasti akan mengalami penurunan kinerja kerja.

Mail Relay, merupakan kejadian dimana server memperbolehkan pihak lain di luar networknya untuk melakukan pengiriman E-mail melalui server tersebut.


            Demikian lah sedikit pembahasan yang dapat saya berikan mengenai E-mail Security, jika ada kesalahan saya meminta maaf yang sebesar – besarnya karena saya hanya lah manusia yang tidak luput dari kesalahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar